Dapur menjadi bagian dari rumah yang harus dijaga kebersihannya agar makanan yang dimasak tetap berasal dari tempat yang higienis.
Namun, bukan berarti tempat yang bersih tidak bisa dihias. Untuk Anda yang ingin memiliki desain dapur lebih cantik, berikut ini inspirasi serta tips desain interior dapur modern yang bisa dilakukan.
Tips Desain Interior Dapur
1. Pemilihan Warna Interior
Untuk memberikan kesan dapur modern nan cantik, Anda harus memperhatikan warna interior yang dipilih. Warna yang cocok digunakan untuk dapur yakni warna netral, seperti putih ataupun lainnya.
Warna netral jika digabungkan dengan pencahayaan yang baik akan memberikan kesan mewah nan elegan.
2. Penataan Alat Masak
Jika ingin mengusung konsep minimalis, maka Anda harus tahu jika ciri khasnya yakni rapi dan bersih.
Minimalis memang akan menampilkan ruangan yang terlihat clean dan juga garis yang bersih.
Hal ini juga sangat berkaitan dengan peralatan dapur yang akan digunakan. Penataan alat masak ini harus ditata serta disimpan dengan baik.
Sebaiknya Anda menggunakan yang benar-benar dibutuhkan saja. Sementara yang tidak terlalu penting bisa dihilangkan dari interior dapur modern.
Untuk barang yang sering digunakan bisa disimpan pada kabinet yang mudah untuk dijangkau. Sisanya bisa disimpan di tempat lainnya agar terlihat lebih rapi.
Baca juga: Lebih Indah dan Rapi, Ini 9 Inspirasi Desain Kitchen Set Mewah
Contoh Desain Dapur Modern
-
Dapur Berbentuk Huruf U
Ada banyak inspirasi desain untuk dapur yang bisa Anda terapkan pada hunian seperti dapur yang berbentuk huruf U yang sangat cocok untuk konsep minimalis modern.
Untuk luasnya tentu bisa disesuaikan dengan kondisi ruangan agar memberikan kesan modern, Anda bisa menggunakan warna putih pada dapur ini sehingga terkesan lebih luas.
-
Kitchen Set Minimalis
Desain dapur minimalis bisa dijadikan pilihan dengan menggunakan kitchen set yang minimalis. Bahkan bisa digunakan untuk desain dapur yang berukuran 3x3 meter ataupun yang lebih kecil.
Desain minimalis tidak hanya bisa dihadirkan dengan memilih warna yang netral, tetapi juga furniture yang multifungsi.
Anda bisa menghadirkan lemari dapur minimalis untuk menyimpan beberapa peralatan yang biasa digunakan.
Sebaiknya hanya menambahkan kitchen set an juga lemari dapur sehingga bisa memberikan kesan yang lapang.
-
Merancang Meja Bar dan Meja Makan
Untuk memaksimalkan setiap ruang yang ada di rumah, Anda tentu harus memikirkan desain interior dapur modern dengan matang.
Anda bisa menambahkan meja bar atau meja makan. Umumnya meja bar ini juga bisa dimanfaatkan sebagai meja makan.
Selain itu juga akan dilengkapi dengan kitchen set yang cukup besar, meja dapur beserta lemari dari kayu.
-
Dapur Kecil di Sudut Ruangan
Memiliki rumah yang tidak terlalu luas sebenarnya tidak perlu khawatir. Karena anda bisa memanfaatkan sudut ruangan untuk membuat dapur kecil.
Desain interior dapur modern ini akan pas jika memiliki warna yang senada dengan interior rumah lainnya.
-
Simple Tapi Fungsional
Inspirasi yang berikutnya yakni memiliki desain yang sederhana, tetapi sangat fungsional. Memanfaatkan sudut ruangan yang kemudian ditambahkan dengan kitchen set Japandi.
Satu kompor, meja dapur dengan wastafel untuk mencuci piring atau sayuran. Di atasnya tinggal ditambahkan kabinet serta sentuhan elektronik yang berwarna hitam.
Baca juga: Bikin Nyaman, Ini 7 Rekomendasi Desain Ruang Makan Mewah
-
Gaya Arch Style Penuh Karakter
Gaya Arch Style juga akan memberikan suasana modern pada dapur rumah. Lengkungan cantik ini akan bertemu dengan beton penyangga yang memberikan kesan berbeda.
Membentuknya huruf L dengan penataan peralatan dapur yang cantik. Bisa menggunakan unsur kayu dengan warna alam yang memberikan kesan nyaman.
Anda juga bisa menghadirkan dapur yang tetap homey sekalipun konsepnya modern elegan. Caranya dengan menambahkan unsur alam pada beberapa bagian.
Misalnya sentuhan pintu kayu yang cocok untuk dekorasi kecil. Suasananya juga akan makin hangat jika menggunakan pencahayaan kuning.
-
Space-Saving dan Multifungsi Jadi Tema
Bagi Anda yang memiliki rumah tidak terlalu besar, Anda harus pandai dalam memanfaatkan space vertikal.
Anda bisa menambahkan kabinet sebagai interior dapur modern di bagian dindingnya. Kemudian kitchen set yang memiliki space saving, sehingga dapur tetap multifungsi tanpa sumpek.
Dapur menjadi bagian yang tidak bisa dilewatkan dalam hunian. Penataannya membutuhkan pertimbangan sehingga hadir lebih bersih serta rapi.
Maka dari itu, Anda bisa mencoba beberapa inspirasi desain interior untuk dapur yang sudah dibahas, sehingga rumah Anda memiliki dapur lega sekalipun sebenarnya tak memiliki rumah luas.
« back to news