Setiap orang tentu memiliki dekorasi impian untuk rumahnya. Salah satunya adalah dengan menampilkan kesan yang sesuai dengan kepribadian mereka.
Bagi yang ingin menonjolkan kesan mewah dan megah, Biasanya material seperti marmer dan granit bisa menjadi pilihan untuk lantai.
Selain mewah, ketahanan material ini juga terbilang bagus. Namun sebelum memutuskan untuk menggunakannya Anda harus mengetahui jenis granit yang bisa ditemukan di pasaran.
1. Granit Hitam
Granit hitam merupakan jenis granit yang paling sering digunakan. Penggunaan granit hitam memang bisa memberikan kesan elegan, mewah dan teduh.
Umumnya, jenis granit ini banyak digunakan untuk desain ruangan dengan tema minimalis modern.
Selain untuk lantai, granit ini juga biasa digunakan sebagai pelapis pada meja dapur dan dinding.
Berdasarkan jenisnya, Granit hitam sendiri memang memiliki beberapa varian jenis yang bisa dipilih. Seperti misalnya adalah granit hitam poles dan granit asah.
Jika Anda menyukai tampilan glossy dengan kesan klasik dan elegan pilih jenis granit poles.
Namun, jika lebih suka tampilan yang kalem dan tidak mencolok jenis granit asah bisa menjadi pilihan.
Kelemahan dari penggunaan granit jenis ini adalah butuh perawatan rutin mengingat mudahnya kotor dan terlihat kusam ketika jarang dibersihkan.
2. Granit Cokelat
Apabila Anda ingin mengusung tema rustic, kontemporer, natural dengan elemen kayu pada hunian, maka granit dengan warna cokelat bisa jadi pilihan yang sesuai.
Granit dengan warna cokelat umumnya memiliki motif marble atau kayu. Memiliki warna cokelat hangat yang alami membuatnya mudah untuk dipadukan terutama untuk ornamen kayu.
Selain itu, warna cokelat juga bisa dibilang termasuk netral dan bisa dengan mudah dipadukan dengan beragam perabotan yang ada.
Baca Juga: 4 Pilihan Desain Keramik Ruang Tamu Mewah untuk Nuansa Elegan
3. Granit Hijau
Pilihan lantai granit yang tidak kalah menarik berikutnya yakni warna hijau. Granit hijau juga tidak kalah elegan dibanding warna yang lainnya.
Granit hijau memang bisa memberikan kesan mewah dan alami secara bersamaan. Alasan inilah yang membuatnya banyak dijadikan sebagai salah satu pilihan saat ingin membawa suasana yang sejuk dan netral.
Jika hunian Anda memiliki banyak pepohonan, jenis granit ini menjadi pilihan yang tepat. Akan semakin menawan jika disandingkan dengan perabotan yang warnanya cokelat tua.
Umumnya, granit warna hijau ini juga digunakan sebagai aksen dekoratif atau pembeda di lantai. Meski begitu tak sedikit pula yang menggunakan pada kitchen set.
4. Granit Emas
Jenis granit ini memang memberikan kesan mewah, berkelas dan glamour. Umumnya, granit emas ini digunakan pada gedung atau perabotan berkelas.
Selain memberi kesan mewah, paduan warna terang dengan kombinasi beberapa warna dan aksen atau pola tertentu membuat granit jenis ini juga memberikan kesan hangat sehingga cocok untuk beberapa tema ruangan.
5. Granit Putih
Memiliki hunian dengan konsep modern minimalis, mungkin Anda bisa menjadikan granit putih sebagai pilihan.
Warna putih memiliki kemampuan untuk memantulkan cahaya sehingga bisa memberikan kesan cerah dan terang.
Kombinasi granit putih dengan granit monokrom pun bisa membuat terlihat kontras dan lebih serasi.
Adapun kelemahan dari granit berwarna putih adalah mudah terlihat kotor jika tidak rutin dibersihkan.
6. Granit Biru
Granit biru termasuk salah satu jenis granit yang memiliki kesan mewah. Warna biru yang unik dengan beragam corak berwarna tergantung dari mineral yang terkandung di dalamnya.
Baca Juga: Mengintip Tema dan Desain Ruang Keluarga Mewah dan Nyaman
Jenis Finishing Granit
Selain masalah warna, jenis finishing pada granit juga bisa memberikan kesan yang berbeda. Finishing pada granit sendiri ada beberapa jenis.
a. Granit Flaming
Pada jenis ini, granit akan dibakar pada suhu tertentu untuk menghasilkan tekstur permukaan yang cenderung mengarah ke kasar.
Keuntungan dari jenis granit flaming ini adalah permukaanya yang terasa lebih kesat meski dalam kondisi basah, sehingga granit jenis ini sangat cocok saat digunakan sebagai lantai.
-
Granit Sandblasting
Secara garis besar, granit yang menggunakan proses ini akan memiliki tujuan yang hampir sama yakni membuat permukaan granit agar tidak terasa licin.
Perbedaan antara granit flaming dan sandblasting adalah pada proses dan hasil akhir yang dihasilkan.
Granit sandblasting menggunakan mesin sandblasting untuk membuat kasar permukaan granit namun lebih halus dibanding granit flaming.
-
Granit Polished
Jika kedua jenis granit sebelumnya memiliki permukaan yang kasar, pada jenis ini justru membuat granit menjadi glossy.
Proses memoles granit ini sendiri tidak ada ukuran bakunya mengingat granit termasuk batuan alam.
Namun umumnya, ketika diukur menggunakan alat glossy meter berada di kisaran angka 50-100.
Tingkat glossy ini sendiri dipengaruhi oleh dua faktor. Pertama adalah material dari granit itu sendiri. Sementara faktor lainnya adalah mesin poles yang digunakan.
-
Granit Leather Finished
Seperti namanya, granit ini memiliki permukaan bertekstur layaknya kulit. Secara garis besar, granit ini melalui proses yang sama seperti halnya granit polished.
Perbedaannya hanya pada media abrasive yang digunakan sehingga menghasilkan tekstur seperti itu.
Granit memang salah satu jenis batuan alam yang banyak digunakan selain marmer untuk mempercantik dekorasi ruangan.
Penggunaan granit tentu bukan hanya sekedar mempercantik tetapi juga bisa menampilkan kesan tertentu.
Jika Anda tertarik untuk menggunakan granit pada salah satu ruangan di rumah, Sebaiknya kenali terlebih dahulu jenis granit dan perbedaanya agar sesuai dengan konsep yang akan digunakan.
« back to news